SMP IT Fajar Hidayah goes to Bromo
2-6 Juni 2014
Alhamdulilah kami Rainbow Travel diberi kepercayaan untuk menemani adik2 dari SMP IT Fajar Hidayah, Kota Wisata Cibubur untuk RIHLAH KE SURAMADU, BROMO dan MALANG. Berikut sepenggal kisah perjalanan kami.
2 Juni 2014
Pukul 16.00, dengan menggunakan armada bus NUSA INDAH seat 44+toilet rombongan meluncur melalui jalur Cibubur, Tol Ciawi, Tol JORR dan berlanjut ke Tol Jakarta Cikampek.....
Suasana dalam bus..
Waktu mendekati malam, pintu keluar Cikopo padat merayap.. Kami keluar tol ke arah Sadang dan mampir di RM. Sabar Jaya (Masakan Padang) untuk makan malam sekitar pukul 20.00 malam.
Suasana makan malam di RM. Sabar Jaya, Sadang
Perjalanan dilanjutkan setelah rombongan makan malam dan shalat....
Melalui jalur Sadang - Kalijati - Subang - Cikamurang dan berlanjut ke arah Palimanan untuk masuk tol Palikanci dan Pejagan. Alhamdulilah perjalanan lumayan lancar hanya jalan yang agak kurang bersahabat dengan perbaikan disana sini...
3 Juni 2014
Menjelang pagi hari kami tiba di daerah Kaliwungu, Kendal untuk sarapan pagi dan bersih bersih di RM. Kurnia Jawa Timur. Pagi itu cerah.. adik2 siswa siswi SMP IT Fajar Hidayah terlihat semangat.. dengan senyum mereka.
RM. Kurnia Jatim, Kaliwungu Kendal, Jawa Tengah
Perjalanan kami lanjutkan kembali.. Ditemani sinar matahari yang cerah, bus NUSA INDAH meluncur terus ke arah timur. Menyisiri kota Semarang, Kudus, Pati, Rembang dan akhirnya kami tiba di perbatasan Jawa Tengah dan Jawa Timur pada siang hari untuk beristirahat kembali mengisi perut yang sudah harus diisi di RM. Wahyu Utama, Tuban Jawa Timur. Disini siswa siswi makan siang di Propinsi Jawa Timur dan shalat di mushola yang berada di Propinsi Jawa Tengah..........
Hari semakin terik.. bus meluncur kembali.
Kota Tuban, Kota Babat, Lamongan, Gresik kami singgahi satu persatu.
Tibalah sore hari kami tiba dikota Surabaya.. Kota terpadat kedua setelah ibukota kita Jakarta. Suasana macet yang hampir serupa menjumpai kami di sore itu.
Bus kami arahkan ke tol SURAMADU..
Pukul 17.30 kami tiba di gerbang tol SURAMADU..
Lampu2 tiang tol SURAMADU belum menyala..
Namun hari semakin gelap..
Akhirnya SURAMADU kami lalui.. Selat Madura kami lewati hanya dalam waktu tempuh 10 menit. Pulau Madura terlihat dengan jelas.
Kami singgah beberapa saat di tempat oleh2 di dekat pintu keluar gerbang tol SURAMADU untuk selanjutnya melanjutkan perjalanan ke kota Probolinggo.
Suasana TOL Suramadu, 3 Juni 2014 sore hari
Pukul 20.00 kami makan malam di RM. Gempol Asri, Pasuruan.
Pukul 21.30 kami tiba di hotel TAMPI ARTO kota Probolinggo untuk menginap dan istirahat.
Hotel Tampi Arto, Kota Probolinggo, Jawa Timur
4 Juni 2014
Pukul 02.00 dini hari,Siswa siswi kami bangunkan untuk memulai trip wisata ke puncak Bromo. Bermodal kaos tebal, jaket, sweater dan kupluk dengan sheattle bus ELF kami dibawa melintasi malam ke arah Bromo.
Satu setengah jam, akhirnya kami tiba di balai desa untuk bertukar kendaraan dengan JEEP 4 WD alias TOYOTA HARD TOP untuk pendakian ke Gunung Penanjakan 1 untuk menikmati matahari terbit dari balik gunung semeru. Jalan yang curam.. gelap.. menjadi sensasi tersendiri.
Akhirnya pukul 04.00 kami tiba di penanjakan 1.
Cuaca kala itu sangat dingin namun masih bersahabat. Suhu berkisar 5 derajat celcius,
Berikut gambar2 yang bisa diabadikan di Penanjakan 1.
Sekitar pukul 06.00 Rombongan kami bawa turun kembali ke padang pasir di kaki gunung Bromo..
Cuaca juga sangat cerah, beda dengan di penanjakan 1 di tempat ini suhu lebih sejuk tidak terlampau dingin. Dan kami menuju kaki gunung Bromo dan memulai pendakian anak tangga Gunung Bromo yang berjumlah lebih kurang 200 tangga.
Setelah puas menikmati Bromo bahkan dekat dengan kawahnya. Kami bergegas kembali ke hotel Tampi Arto, Probolinggo untuk sarapan pagi di sana dan bersiap melanjutkan perjalanan selanjutnya menuju kota Malang.
Siang hari tanggal 4 Juni 2014, kami tinggalkan kota Probolinggo. Dan tak ketinggalan kami makan siang kembali di RM. Tongas Asri, Probolinggo.
RM. Tongas Asri Probolinggo
Menjelang sore hari kami jejakan kaki di kota Batu, Malang langsung ke Batu Night Spectaculer. Sayang pada sore itu pertunjukan air mancur di BNS hanya pada pukul 21.00 malam hari sehingga rombongan tidak bisa menyaksikan pertunjukan air mancur. 2 jam lebih rombongan menikmati BNS. menikmati beraneka permainan yang ada.
Batu Night Spectaculer
Belanja oleh-oleh di Pusat oleh2 Brawijaya Malang dan makan malam di sana.
Setelah berbelanja dan makan malam. Rombongam check in di Batu Paradise Hotel. Salah satu hotel berbintang yang ada di kota Batu, Malang. Dengan fasilitas wi-fi, kolam renang dan segala fasilitas pendukung lainnya.
Malam itu rombongan semua terlelap, termasuk crew Rainbow Travel dan crew dari Bus NUSA INDAH. Terbawa mimpinya masing masing.
5 Juni 2014
Pagi hari siswa siswi SMP IT Fajar Hidayah menikmati jernih air di kolam renang dalam hotel Batu Paradise. Setelah mandi, sarapan pagi ala hotel berbintang kami nikmati. Disuguhi beraneka makanan mulai dari pisang goreng sampai dengan masakan yang mengenyangkan.
Kenang-kenangan di Batu Paradise Hotel, Malang
Pukul 09.00 kami check out hotel dan berpetualang di kebun apel Selecta, memetik apel langsung dari kebun. Pengalaman yang baru lagi........
Puas memetik apel, kami langsung menuju ECOGREEN Park..
Taman wisata dengan tema edukasi.. Utamanya edukasi biologi dan ekosistem.
Foto bareng di ECOGREEN PARK
Pukul 13.00 waktunya makan siang. Brawijaya Resto menjadi pilihan kami kembali.
Brawijaya Resto
Selesai makan siang dan sebagainya, kami bersiap kembali untuk pulang ke Cibubur melalui jalur Jogjakarta.
Jalanan hari itu tidak begitu macet. Kota Kediri, Nganjuk kami lewati dan tibalah kami di Ngawi tepatnya di RM. Kurnia Jawa Timur, Ngawi. Makan malam di sana.
RM. Kurnia Jatim, Ngawi
Malam semakin larut perjalanan berlanjut. Kota Solo kami lewati. Akhirnya tengah malam kami tiba di Jogjakarta. Tak banyak yang bisa diperbuat. Hari sudah terlampau larut malam. Kami hanya singgah di Bakpia Kentjana, Ambarketawang Jogjakarta sekitar 20 menit.
Hari menjelang dini hari kota-kota di selatan Jawa kami lalui.. Kutoarjo, Gombong, Majenang dan lainnya.
6 Juni 2014
Hari masih sejuk dengan udara pagi kami sambangi RM. Pringsewu Banjar Patroman untuk sarapan pagi dan bersih bersih.
RM. Pringsewu Banjar Patroman
Pukul 08.00 kami berangkat kembali untuk pulang.
Karena hari itu hari Jumat, kami singgah kembali sekitar pukul 11.00 di Kampung Nagreg untuk shalat Jum'at dan makan siang.
Selesai makan siang dan shalat jum'at perjalanan berlanjut.
Letih mendera kami......
Sore hari pukul 16.00 kami tiba kembali di Kota Wisata Cibubur tepatnya di halaman parkit SMP IT Fajar Hidayah. Terlihat wajah letih dengan senyum dan pengalaman yang berbeda.
Demikian sekelumit cerita.. yang semoga menjadi kenangan indah, menjadi memori yang tak terlupakan dan menjadi suatu pengalaman buat adik2 SMP IT Fajar Hidayah. Kami berharap selalu akan ada tawa dan senyum ketika adik2 mengingat semua cerita ini.
Terima kasih buat Bapak/Ibu guru dan wali murid yang sudah memberi kepercayaan kepada kami RAINBOW TRAVEL. Kami sampaikan maaf atas segala kekurangan, atas segala kata yang mungkin kami ucap baik yang disengaja dan tidak disengaja.
Sampai bertemu kembali dengan trip perjalanan berikutnya.
Untuk Reservasi Sewa bus/Paket wisata :
Pin BB.550EEA72
Phone : 085313466236 / 08568573130
Tidak ada komentar:
Posting Komentar